Press "Enter" to skip to content

Halo Sahabat iPaymu!

Untuk memudahkan Pembeli dan kamu sebagai Merchant (Penjual) menerima dan melakukan transaksi dari luar negeri, kini layanan Kartu Kredit iPaymu proses persetujuannya lebih cepat dan mudah!

Ada banyak manfaat kartu kredit yang akan memanjakan / memberi keuntungan bagi pembeli kamu:
1. Praktis dan transaksinya bisa dicicil pada kartu Pembeli
2. Banyak promo belanja dan rewards pada kartu Pembeli
3. Cicilan dengan bunga 0 persen pada kartu Pembeli

Untuk mengaktifkan layanan ini, berikut penjelasan fitur dari Layanan Kartu Kredit:
1. Bisa menerima pembayaran dari Kartu Kredit VISA dan MASTER CARD
2. MDR Fee (Biaya Transaksi) adalah 2,5% + Rp. 2.000 per transaksi berhasil
3. Settlement H+ 3 (hari kerja) dan akan langsung masuk ke akun iPaymu Merchant
4. Layanan kartu kredit otomatis aktif pada dashboard iPaymu kamu

Untuk keamanannya, jangan khawatir! Aspek security kami terdiri dari 3D Secure, PCIDSS Level 2, Verified By VISA, Mastercard Secure Code, SSL dan FDS (Fraud Detection System) yang dapat mencegah terjadinya penipuan dan penyalahgunaan kartu kredit.

Berikut cara mengaktifkan layanan Kartu Kredit:
1. Login ke akun iPaymu di https://my.ipaymu.com
2. Klik menu LAYANAN
3. Cari Layanan KARTU KREDIT dan klik AKTIFKAN
4. Kami akan memproses permintaan kamu dan menghubungi kamu kembali
5. Pastikan Website / Toko Online / Aplikasi kamu sudah terintegrasi dengan iPaymu

Berikut tutorial pembayaran Kartu Kredit:
1. Pastikan Penjual/Merchant sudah mengaktifkan layanan Kartu Kredit
2. Lakukan transaksi pada Toko Online / Website / Aplikasi Merchant
3. Silahkan pilih metode pembayaran Kartu Kredit
4. Lengkapi data pembelian kamu, Jangan lupa untuk centang sebagai tanda menyetujui “Term and Condition”
5. kemudian klik “Bayar Sekarang”
6. Kamu akan diarahkan ke payment page Bayarind, silahkan lengkapi detail Kartu Kredit kamu
7. Kemudian klik “Pay Now”
8. Tunggu sampai proses selesai dan halaman Berhasil muncul
9. Selesai

Yuk, aktifkan layanan ini di dashboard iPaymu, agar kamu dapat menyediakan opsi pembayaran yang komprehensif kepada pembeli!

Ikuti sosial media iPaymu untuk informasi dan tips lainnya!
Instagram: @ipaymu_id
Facebook: iPaymu
Email: [email protected]
WhatsApp Support iPaymu: klik link berikut https://wa.link/p8vnr7

#PaymentGatewayKereniPaymu
#PaymentGatewayTerbaikiPaymu
#PaymentGatewayIndonesiaiPaymu
#iPaymuVerySmart

Jadilah Orang Pertama yang Berkomentar!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *